FAKTA KABAR KALIMANTAN

BERITANYA AKURAT & TERPERCAYA

Pemkab Barsel Bergerak Cepat Atasi Sementara Kerusakan Jalan Nasional di Desa Pararapak


Buntok. FKK -  Pemerintah Kabupaten Barito Selatan bergerak cepat untuk mengatasi sementara kerusakan jalan yang semakin parah di Desa Pararapak yang merupakan Jalan Nasional, agar masyarakat yang  bepergian melalui ruas jalan tersebut menjadi lancar.

Setelah Dinas  PUPR Barito Selatan meminta ijin ke Balai Jalan wilayah III Kementerian PUPR RI, seperti yang disampaikan oleh Kadis PUPR Barito Selatan Dr. Ita Minarni, ST MT, Kamis 12 Juni 2025 yang meminta ijin kepada Balai untuk memperbaiki sementara kerusakan jalan tersebut, maka kemarin, 13 Juni 2025, Wakil Bupati Barito Selatan Khristianto Yuda meninjau langsung ruas jalan di Desa Pararapak tersebut yang merupakan jalan nasional Buntok- Palangkaraya.

Wakil Bupati Barsel melihat langsung kondisi jalan di ruas jalan tersebut dan langsung melakukan tindakan sementara dengan mengirimkan batu belah dan alat berat untuk standby di lokasi tersebut agar tidak ada lagi kendaraan yang amblas dan kendaraan yang terjebak macet di lokasi itu.

Usai peninjauan lapangan, Wabup Khristianto Yudha menyampaikan kepada awak media bahwa pihaknya sudah berkoordinasi dengan Balai Jalan Nasional dan Dinas PUPR Provinsi Kalimantan Tengah untuk percepatan penanganan.

Dia menjelaskan, Dinas PUPR Kabupaten Barito Selatan telah mengirimkan batu belah untuk proses penimbunan serta menyiapkan alat berat yang standby di lokasi.

"Dengan penanganan ini, kita berharap tidak ada lagi truk atau kendaraan yang amblas atau terperosok di lokasi itu serta kemacetan teratasi," ujar Khristianto. (Saprudin).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak